Rumah adalah salah satu aset yang harus dilindungi dengan asuransi sehingga nilai jualnya tetap tinggi. Meskipun tidak ada niatan untuk menjualnya, tapi tidak ada salahnya jika Anda melindungi rumah tercinta dengan asuransi kebakaran rumah Garda Home.
Asuransi rumah adalah salah satu produk asuransi yang memberikan perlindungan apabila rumah mengalami kerusakan akibat bencana alam, kebakaran dan lainnya. Kerugian yang diakibatkan oleh hal-hal tersebut akan ditanggulangi oleh perusahaan asuransi sesuai dengan yang dijamin polis.
Asuransi Rumah itu Penting!
Di jaman yang serba tidak pasti ini, memiliki asuransi rumah sangat disarankan. Ada beberapa alasan mengapa asuransi rumah itu penting, selengkapnya diuraikan secara detail berikut ini.
1. Memberikan Perlindungan Kerugian Finansial
Manfaat memiliki asuransi rumah yang pertama adalah memberikan perlindungan kerugian finansial terhadap risiko kerusakan rumah yang diakibatkan kebakaran maupun bencana alam. Asuransi rumah akan memberikan perlindungan secara finansial apabila bangunan atau barang-barang didalamnya mengalami kerusakan yang disebabkan oleh resiko-resiko yang tertulis di polis.
2. Nilai Premi Terjangkau
Banyak yang tidak tahu bahwa asuransi rumah adalah produk asuransi yang memiliki premi relative lebih terjangkau. Bayangkan saja, nilai rumah dan isinya jika dibandingkan dengan premi yang harus Anda bayar nominalnya akan sangat kecil dibandingkan dengan menanggung kerugian finansial sendiri apabila terjadi kerusakan properti. Inilah sebabnya premi asuransi rumah dianggap lebih terjangkau karena memiliki manfaat yang jauh lebih tinggi.
3. Meringankan Pengeluaran Dadakan
Saat rumah mengalami kerusakan secara mendadak tentunya perlu diperbaiki dengan segera dan pastinya itu membutuhkan biaya bukan? Biaya perbaikan atau renovasi pastilah tidak sedikit. Jika Anda tidak memiliki asuransi rumah, maka Anda harus mengeluarkan tabungan pribadi Anda. Sudah pasti hal ini dapat mengganggu stabilitas keuangan Anda, apalagi jika pengeluaran sedang banyak, maka akan menimbulkan rasa khawatir. Inilah mengapa asuransi rumah menjadi sangat penting karena membuat Anda merasa aman serta tenang, karena rumah tercinta memiliki perlindungan yang dijamin oleh perusahaan asuransi.
4. Nilai Rumah Tetap Terjaga
Rumah adalah jenis aset yang memiliki nilai tinggi apalagi jika rumah selalu terawat dan tidak mengalami kerusakan, maka harganya bisa semakin tinggi. Tapi jika rumah rusak, tentu saja nilainya akan turun. Namun dengan memiliki asuransi rumah, nilai aset akan tetap terjaga karena apabila terjadi kerusakan akan segera diperbaiki sehingga akan meningkatkan nilai rumah Anda.
Apa Jaminan yang Diberikan oleh Perusahaan Asuransi Rumah?
Saat akan membeli rumah, pastinya Anda akan bertanya-tanya jaminan apa saja yang diberikan oleh perusahaan asuransi. Apabila Anda memilih Garda Home sebagai asuransi rumah Anda, maka Anda akan mendapatkan ketenangan serta kenyamanan. Anda akan mendapatkan perlindungan rumah dari resiko kerusakan akibat kebakaran, bencana alam atau huru-hara.
Lalu apa saja resiko yang dijamin?
- Biaya Pemadam Kebakaran – Biaya pemadam kebakaran akan ditanggulangi oleh perusahaan asuransi.
- Biaya Tempat Tinggal Sementara – Anda akan mendapatkan tempat tinggal sementara selama proses perbaikan rumah berlangsung.
- Tanggung Jawab Hukum Pihak Ketiga – Mendapatkan santunan biaya ganti rugi jika terdapat tuntutan hukum akibat dari kebakaran rumah Anda.
- Biaya Arsitek, Surveyor, Konsultan – Mendapatkan penggantian biaya arsitek, surveyor atau konsultan dalam perbaikan rumah.
- Kebakaran, Petir, Ledakan, Kejatuhan Pesawat Terbang, dan Asap – Perusahaan asuransi mengganti bagunan rumah tinggal akibat resiko, petir, kebakaran dan ledakan.
- Biaya Pembersihan Puing – Mendapatkan santunan untuk biaya pembersihan puing.
- Gempa Bumi, Letusan Gunung Berapi, dan Tsunami. Apabila rumah tinggal hancur akibat bencana alam, perusahaan asuransi menanggulangi biaya untuk membangun rumah kembali.
- Tertabrak Kendaraan – Kerusakan yang diakibatkan tabrakan kendaraan akan diganti biaya perbaikan.
- Santunan Pembelian Perabotan – Apabila perabotan rumah rusak akibat kebakaran atau bencana alam, maka penyedia asuransi akan memberikan santunan pembelian perabotan.
- Biaya Pengobatan Akibat Kebakaran – Perusahaan akan memberikan santunan untuk biaya pengobatan yang diakibatkan kebakaran.
Nah itu dia penjelasan tentang asuransi rumah, semoga setelah membaca tulisan ini, Anda semakin sadar bahwa rumah sangat perlu mendapatkan perlindungan. Segera beli asuransi rumah untuk melindungi tempat tinggal Anda.